FIFA Tolak Protes Mesir

Selasa, 16 Juni 2009

Bloemfontein, Afsel,(ANTARA News) - FIFA telah menolak protes Mesir atas kemenangan penalti Brazil dalam pertandingan keduanya di Piala Konfederasi, dengan mengatakan bahwa pemberian hadiah penalti itu sah dan bukan illegal seperti yang ditayangkan dalam hasil rekaman video.

Mesir menuduh bahwa wasit asal Inggris Howard Webb memberi hadiah penalti kepada Brazil setelah berbicara dengan petugas keempat yang mengatakan bahwa pemain Mesir Ahmed Al Muhamadi menghentikan bola di garis gol dengan tangannya, demikian dikutip dari Reuters. Itu berdasarkan rekaman video, kata asisten pelatih Gharib Chawki.

FIFA dalam pernyataannya, Selasa, mengatakan bahwa setelah menerima keluhan Mesir maka mereka segera melakukan analisis semua kejadian, termasuk pernyataan dan laporan dari Webb, dan dari hasil rekaman video.

"Keputusan itu merupakan keputusan tim antara wasit pertandingan dan asisten wasit nomor satu, Mike Mullarkey --yang memastikan terjadinya kesalahan pemain dari sudut pandangnya," kata FIFA.

Webb mengusir Al Muhamadi ke luar lapangan setelah menit ke-75, sebelum Kaka memastikan kemenangan Brazil melalui tendangan penaltinya.(*)
Source

0 comments

Posting Komentar